Media
yang merupakan bentuk jamak dari medium secara harfiah berarti perantara atau
pengantar. Asosiasi Pendidikan Nasional Amerika mendefinisikan media dalam
lingkup pendidikan sebagai benda yang dapat di manipulasikan, dilihat, di dengar,
dibaca atau dibicarakan beserta instrumen yang dipergunakan untuk kegiatan
tersebut.
Media pembelajaran (Yusufhadi
Miarso, 2004) adalah segala sesuatu yang
dapat menyalurkan pesan serta dapat merangsang perhatian, pikiran, perasaan,
dan kemauan si belajar sehingga dapat
mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali.
Kegunaan
Media
1. Media
dapat memberikan rangsangan yang bervariasi kepada otak kita, sehingga otak
kita dapat berfungsi secara optimal.
Hasil penelitian Roger
W. Sperry pemenang hadiah Nobel 1984 menyatakan bahwa otak tidak dapat dominan
secara serentak. Rangsangan pada salah satu belahan saja secara berkepanjangan
akan menyebabkan ketegangan. Karena itu, sebagai salah satu implikasi dalam
pembelajaran adalah kedua belahan perlu dirangsang bergantian dengan rangsangan audio dan visual
2. Media
dapat mengatasi keterbatasan pengalaman yang dimiliki oleh siswa
3. Media
dapat melampaui batas ruang kelas
4. Media
memungkinkan adanya interaksi siswa dengan lingkungan
5. Media
menghasilkan keseragaman pengamatan
6. Media
membangkitkan keinginan dan minat baru
7. Media
membangkitkan motivasi dan merangsang untuk belajar
8. Media
memberikan pengalaman yang integral/menyeluruh dari sesuatu yang konkret maupun
abstrak
9. Media
memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar mandiri
10. Media
meningkatkan kemampuan keterbacaan baru (new literacy) yaitu kemampuan untuk
membedakan dan menafsirkan objek, tindakan, dan lambang yang tampak, baik yang
alami maupun buatan manusia yang terdapat dalam lingkungan
11. Media
meningkatkan efek sosialisasi, yaitu dengan meningkatnya kesadaran akan dunia
sekitar
12. Media
meningkatkan kemampuan ekspresi diri guru maupun siswa
Taksonomi Media
(Hadey&Ullmer, dalam Yusufhadi M)
1. Media Penyaji
Media yang
mampu menyajikan informasi
2. Media Objek
Media
yang mengandung informasi
3. Media Interaktif
Media yang
memungkinkan berinteraksi
1. Media
Penyaji
Kelompok 1
Grafis,
Bahan Cetak dan Gambar Diam
Bahan
cetak : simbol angka dan huruf
Grafis :
dibuat melalui proses gambar
Gambar Diam
: Dibuat melalui proses fotografi
Persamaannya : penyajiannya sama yaitu visual diam dan
memperagakan pesan secara langsung
Kelompok 2 : Media
Proyeksi Diam
Meliputi:
1.
Film Bingkai (slides)
2.
Film rangkai (filmstrips) dan transparansi
termasuk
dengan sarana proyektor pantul (opaque projector)
Persamaan :
informasi yang disampaikan adalah gambar, cetakan dan grafik garis
Kelompok 3 : Media
Audio
Hanya menyalurkan dalam bentuk
bunyi
1. Rekaman
2. telp
3. Radio
Kelompok 4 : Audio ditambah Media Visual Diam
Kombinasi rekaman audio dan
bahan-bahan visual diam
1. Film rangkai suara
Kelompok 5 : Gambar Hidup (Film)
Media presentasi paling canggih
adalah media yang dapat menyampaikan 5 macam bentuk informasi yaitu gambar, garis, simbol, suara
dan gerakan
Contoh
: Film
Kelompok 6 : Televisi
TV
memang memberikan penyajian yang serupa dengan film tetapi menggunakan proses
elektronis dalam merekam, menyalurkan
dan memperagakan gambar. Jadi TV mempunyai karakteristik produksi dan transmisi
yang berbeda dengan fim
Kelompok 7 : Multimedia
Berbagai
bahan belajar yang membentuk satu unit atau yang terpadu, dan yang
dikombinasikan atau “dipaketkan” dalam bentuk modul atau disebut “kit”, yang
dapat digunakan untuk belajar mandiri atau berkelompok tanpa harus di dampingi
oleh guru
2. Media
Objek
Media objek : benda tiga dimensi yang mengandung
informasi, tidak dalam bentuk penyajian tetapi melalui ciri fisiknya
seperti ukurannya, beratnya, bentuknya, susunannya, warnanya, fungsinya, dan sebagainya.
Meliputi :
1. Objek
yang sebenarnya
1. Objek alami (segala sesuatu yang terdapat di
alam dan mengandung informasi bagi kehidupan). Objek yang hidup dan tidak
hidup. Misalnya : batuan dari bulan
2. Objek-objek buatan :
Misalnya gedung-gedung, bangunan-bangunan, mesin,
alat-alat komunikasi, jaringan transportasi
2. Media objek
pengganti
semua benda yang dibuat untuk
mewakili atau menggantikan ”benda-benda yang sebenarnya”
Objek pengganti disebut juga
1. Replika
suatu reproduksi statis suatu objek dengan ukuran yang
sebenarnya.
2. Model
sebuah reproduksi yang kelihatannya
sama tetapi biasanya diperkecila atau diperbesar dalam skala tertentu dan
sering kali mempunyai bagian-bagian yang bergerak atu unsur-unsur yang bekerja
menurut pola benda yang sesungguhnya.
3. Benda
tiruan
Mockup
1. Pertama merupakan bangunan yang dibuat kurang lebih
menyerupai suatu benda yang besar misalnya bagian dari kapal terbang atau
gedung. Mockup ini merupakan tempat belajar siswa.
2. Bentuk yang
menggambarkan mekanisme kerja suatu benda misalnya sistem pembakaran
mobil.
Jenis benda
tiruan ini sering kali kelihatan sangat berbeda dari benda yang sesungguhnya
karena aksentuasi yang diberikan,
misalnya potongan melintang yang diberikan untuk menjelaskan hubungan
dan cara kerja bagian
3. Media Interaksi
Siswa tidak hanya memperhatikan
objek atau penyajian tetapi dipaksa untuk berinteraksi selama mengikuti
pelajaran
Ada 3 jenis
interaksi
1. Siswa
berinteraksi dengan program, misalnya siswa mengisi blanko pada teks yang
terprogram
2. Siswa
berinteraksi dengan mesin,misalnya mesin pembelajaran, simulator, lab bahasa atau terminal komputer
3. Interaksi
ketiga : mengatur interaksi siswa secara teratur tetapi tidak terprogram.
Misalnya permainan pendidikan, simulasi yang berorientasi pada pemecahan
masalah